Page border adalah garis yang berada pada sisi atas, bawah, kiri dan kanan lembar kerja; atau dengan perkataan lain page border merupakan garis bingkai yang ditempatkan pada lembar kerja (page). Penggunaan page border seperti pada bingkai cover, bingkai yang terdapat pada sebuah sertifikat, bingkai pada sebuah poster atau undangan dan lain sebagainya.
Langkah-langkah membuat page border adalah sebagai berikut:
1. klik page layout-page border (muncul jendela border and shading berikut ini):
2. klik page border-art (pilihan bingkai terdapat pada art)
3. klik option
Option berguna untuk pengaturan posisi bingkai. Ada 2 pilihan untuk posisi bingkai yaitu:
a. text, artinya bingkai yang dibuat akan merapat pada posisi text yang terdapat dalam page border
b. edgeof page; artinya bingkai yang dibuat akan merapat ke tepi atau mengikuti ukuran kertas
4. klik ok dan ok lagi.
Selesai sudah untuk pembuatan sebuah bingkai menggunakan page border. Dan selanjutnya jika terjadi perubahan atau penggantian bingkai maka yang dilakukan adalah langkah-langkah di atas, bukan berarti ganti bingkai lantas membuat file baru lagi. Selamat mencoba....!!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar